vnewsmedia.com, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menunjuk 11 Panelis yang akan memimpin debat capres dan cawapres perdana pada pemilu 2024.
“kita sudah mendapatkan konfirmasi dan kesediaan dari 11 orang yang akan jadi panelis untuk debat pertama,” kata Komisioner KPU RI August Mellaz, Sabtu (23/9/23) di Kantor KPU Menteng RI, Jakarta Pusat.
Mellaz mengatakan, 11 Panelis diterima dan disepakati oleh tiga pasangan calon serta tim pemenangan pada Minggu (10/12/23) hingga Rabu (13/12/23) Panelis mulai melakukan karantina di Jakarta untuk merumuskan dan menuliskan pertanyaan.
Selain itu, KPU menunjuk dua moderator pada debat pertama: Ardianto Wijaya dan Velerina Daniel.
Debat pertama akan dilaksanakan pada Selasa (23/12/12) pukul 19.00 di kantor KPU RI. Tema debat perdana adalah pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik dan kerukunan warga.
Daftar 11 calon tersebut mengikuti debat pertama calon presiden dan wakil presiden berikutnya.
- Pakar Ilmu Politik UGM, Mada Sukmajati
- Pakar Ilmu Politik Undana, Rudi Rohi
- Ahli Hukum Tata Negara Undip, Lita Tyesta ALW
- Pakar Hukum Unand, Khairul Fahmi
- Pakar Hukum Tata Negara UNS, Agus Riewanto
- Pakar Tata Hukum Negara UNPAD, Susi Dwi Harijanti
- Guru Besar Universitas Jember, Bayu Dwi Anggono
- Ketua Komnas HAM 2017-2020, Ahmad Taufan Damanik
- Guru Besar Studi Agama UIN Sunan Kalijaga, Phil Al Makin
- Dekan Fakultas Ilmu Dakwah dan Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah, Gun Gun Heryanto
- Dekan Fisipol UGM Wawan Mas'udi
Debat pertama Pilpres 2024 akan digelar pada tanggal 12 Desember 2023. Acara debat ini akan disiarkan secara langsung melalui stasiun TV dan radio yakni
- Debat pertama, Selasa 12 Desember 2023, itu TVRI dan RRI
- Debat kedua, itu TransCorp ada di sana TransTV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV dan BTV
- Debat ketiga, 7 Januari 2024 itu MNC Group, ada MNC TV News, ada iNews, ada RCTI ada GTV
- Debat keempat, 21 Januari 2024, itu ada SCTV, Indosiar sama MetroTV
- Debat kelima, TVONE, ANTV, Net TV, Garuda TV